Bupati Kerinci: Sayang Anggota PPK Hanya 4 Orang Wanita


Pelantikan anggota PPK di Kabupaten Kerinci, Rabu (03/06), mendapat sindiran dari Bupati Kerinci Adirozal.

Sindiran ini akibat sedikitnya kaum hawa yang ikut dilantik sebagai anggota PPK.

Pantauan jurnalist, hanya ada 4 orang perempuan yang dilantik bersama 76 anggota PPK lainnya yang berjenis kelamin laki-laki.

Menurut Bupati Kerinci, sebagaimana amanat Undang-undang, quota perempuan itu 30 persen.

"PPK ini kan termasuk kegiatan politik," ujarnya.

Meski demikian, Adirozal menduga minimnya minat kaum hawa di Kerinci untuk ikut serta menjadi anggota PPK lantaran tidak dapat izin dari suaminya atau suaminya cemburu.

"Mungkin tidak dapat izin, atau suaminya cemburu," ujar Bupati Kerinci sambil tertawa.

"4 orang perempuan yang dilantik hari ini, nampak mereka adalah wajah pejuang demokrasi," sebutnya. (Sai/metrosakti.com)
Share:

Labels

Blog Archive

Berita Pilihan

BANGGA Kerinci Ditetapkan Sebagai top Branding Pariwisata Provinsi Jambi

Kabupaten Kerinci akhirnya ditetapkan sebagai branding pariwisata Provinsi Jambi oleh Menteri Pariwisata Republik Indonesia. Penetapan ...