Amukan Sijago Merah 50 Jiwa Mengungsi


KERINCI - Kebakaran hebat di desa Ambai Atas, Kecamatan Sitinjau Laut, Kabupaten Kerinci tengah malam tadi (13/4) menyisakan duka yang mendalam. Sedikitnya 14 rumah warga setempat hangus terbakar dan dua rumah lainnya rusak berat. Selain itu barang-barang dirumah warga juga ikut silalp api.

"Saat kebakaran warga panik.Tidak ada barang yang bisa diselamatkan, belasan rumah hangus, termasuk lima unit sepeda motor," kata Saipuri, warga Ambai Atas kepada Tribunjambi pagi ini (14/4).

Ia mengatakan warga yang rumahnya terbakar telah mengungsi, mereka membutuhkan bantuan makanan dan lainnya dari pemerintah. "Mereka semua mengungsi dan menunggu bantuan makanan dari pemerintah," ujarnya

Sedangkan data sementara yang disampaikan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kerinci sedikitnya 16 Kepala Keluarga (KK) kehilangan tempat tinggal. Selain itu lebih 50 jiwa terpaksa mengungsi kerumah keluarga dan tetangga terdekat.

Ia mengatakan BPBD dan Sosnakertran akan meninjau langsung ke lokasi kebaran pada hari ini. Sekaligus memberikan bantuan yang dibutuhkan warga.

"Data sementara dari 14 rumah yang hangus terbakar itu terdiri dari rumah semi permanen dan rumh kayu yang dihuni warga. sekiyar 16 KK dengan lebih 50 jiwa, semua mengungsi. Kita sudah siapkan bantuan sandang pangan yang paling utama ini dulu," kata Anshari Kabid penanggulangan bencana BPBD kerinci.

Sementara Kepala UPTD Damkar Kerinci, Wirman mengatakan kerugian akibat kebakaran tersebut diperkirakan milyaran rupiah. Sebab, selain menghanguskan rumah, semua barang-barang milik warga tidak ada yang bisa diselamatkan. "Rumah kayu dan Semi permanen, satu rumah saja kerugian sekitar Rp75 juta. Ini data kita 14 rumah, kalau termasuk barang yang hangus terbakar, total kerugian milyaran rupiah," sebutnya

Ia menyebutkan kebakaran malam tadi mulai jam 11.00 Wib, namun api terus membesar karena yang ikut terbakar juga ada toko yangenjual tabung gas elpiji. Sehingga meledak san api terus menjalar kerumah lainnya. "6 mobil damkar kerinci dan 2 mobil damkar sungai Penuh dikerahkan kelokasi, api baru pada sekitar satu jam kemudian," tandasnya.

source
Share:

Labels

Blog Archive

Berita Pilihan

BANGGA Kerinci Ditetapkan Sebagai top Branding Pariwisata Provinsi Jambi

Kabupaten Kerinci akhirnya ditetapkan sebagai branding pariwisata Provinsi Jambi oleh Menteri Pariwisata Republik Indonesia. Penetapan ...