1 Rumah Hanyut 2 Rusak Berat, Ini Data Lengkap Longsor dan Banjir Bandang Batang Merangin


KERINCI - Sejumlah titik longsor dan banjir bandang terjadi di Kecamatan Batang Merangin, Kabupaten Kerinci, Jumat (6/5) malam ini.

Data terbaru yang diperoleh metrosakti.com dari pihak kepolisian, ada 6 titik longsor di sepanjang jalan Desa Tamiai hingga Muara Emat. Sementara banjir bandang terjadi di Desa Batang Merangin, tepatnya di depan Pos Koramil Batang Merangin.

Ini dikatakan Kasat Lantas Polres Kerinci, AKP Supariyanto, kepada metrosakti. Insiden ini, kata dia, terjadi sekitar pukul 19.00 WIB malam ini.

Ia mengatakan, arus lalu lintas di titik longsor di Desa Pematang Lingkung terhambat karena ada 1 unit mobil truck Colt Diesel terjebak karena ban mobilnya terbenam. "Saat ini sedang diupayakan ditarik," ujarnya.

Sementara itu, sambungnya, arus lalu lintas macet total di perbatasan Kabupaten Kerinci dan Merangin, karena longsor dan materialnya menimpa jalan. "TKP longsornya masuk wilayah Kabupaten Merangin," beber Supariyanto.

Terkait banjir bandang di Desa Batang Merangin, Kasat Lantas mengatakan, 1 unit rumah milik Heri (36) Hanyut, dua unit rumah lainnya rusak berat.

"Dua rumah rusak berat tersebut milik Bripka Suriya Wandi, dan Serda Samino anggota Kodim 0417 Kerinci, tidak ada korban jiwa dalam insiden ini," jelasnya.

Share:

Razia, Polres Kerinci Amankan Ratusan Botol Miras dan 1 Jerigen Tuak


SUNGAIPENUH - Polres Kerinci mengaman ratusan botol miras dengan berbagai merek dalam razia pada Kamis malam (5/5).

Sungaipenuh dalam rangka Giat Operasi Pekat Siginjai 2016 ini dilakukan sekitar pukul 21.00 WIB oleh Satgas Operasi Pekat Polres Kerinci.

Kabag Ops Polres Kerinci, Kompol Priyo Purwanto, SIK yang memimpin operasi ini mengatakan, ratusan miras dalam dengan kemasan botol dan kaleng ini diamankan di wilayah Kota Sungaipenuh.

Beberapa miras kemasan botol yang diamankan itu, kata dia, antara lain Bir Guinnes 26 botol, Bir Bintang 6 botol, Bir Anker 39 botol, Newport 1 botol, Drafbear 38 botol, Countrou 9 botol, Stout 21 botol, Carlsberg 10 botol, Panther Stout 20 botol, Black Jack, 10 botol dan Mix Max 39 botol.

"Miras kemasan kaleng berupa Draf Bear 21 kaleng, Anker 34 kaleng, ABC 37 kaleng dan Stou 15 kaleng," ujarnya.

Selan mengamankan miras kemasan botol dan kaleng, sambung Priyo, pihaknya juga berhasil mengamankan 1 jrigen ditambah 27 plastik tuak.

Dikatakannya, minuman keras ini dimiliki oleh warga Sungai Akar, Kota Sungaipenuh atas nama SR (40). 

"Barang bukti telah kita amankan di Mapolres Kerinci dan diserahkan ke Sat Sabhara untuk dilakukan proses tindak pidana ringan," tandasnya.

Share:

Afrizal Nilai Tertinggi untuk Posisi Sekda, Ini Hasil Evaluasi Akhir Lelang Jabatan Pemkab Kerinci


KERINCI ­ Panitia seleksi jabatan tinggi pratama di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kerinci secara resmi telah mengumumkan hasil seleksi terbuka jabatan tinggi pratama di lingkungan (Pemkab) Kerinci. 

Pengumuman dengan nomor: 821/009/Pansel­JPT/2016 tentang Hasil Evaluasi Akhir Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Kerinci itu dikeluarkan pada Rabu 4 Mei 2016 di situs resmi Pemkab Kerinci, kerincikab.go.id. 

Dalam pengumuman yang ditandatangani Ketua Pansel, H Febri Erizon, SH, MM ini, diumumkan 3 nama peserta seleksi dari 8 jabatan yang dilelang untuk menjadi calon pejabat pimpinan tinggi pratama di lingkungan Pemkab Kerinci, yang disusun berdasarkan peringkat terbaik dari masing­masing jabatan yang dilamar. 

Berikut nama­nama pejabat yang masuk peringkat 3 besar hasil evaluasi akhir lelang jabatan di Pemkab Kerinci: (Nomor ­ Nama ­ Score Total) 

Sekda:

1. Drs. H. Afrizal HS. MM ­ 151,66
2. H. Adli, SH. MM. ­ 151,00 
3 Drs. Evi Rasmianto, MM ­ 135,16 

Asisten Perekonomian dan Pembangunan: 

1. Drs. Hasferi Akmal, M.Si ­ 162,95 
2. Bambang Karyadi, SP. M.Si ­ 140,73 
3. Ir. H. Muhammad Kamil, MM ­ 134,58 

Kepala Dinas Pendidikan: 

1. Drs. Amri Swarta, MM ­ 167,95 
2. Ardinal K, S.Pd, M.Si ­ 165,88 
3. Drs. Rahminudin ­ 141,99 

Kepala Dinas Perternakan dan Perikanan: 

1. Efrawadi, SP, M.Si ­ 170,46 
2. Ir. H. Safrudin ­ 163,88 
3. Ir. Igor Riski, M.Si ­ 158,38 

Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU): 

1. Febrilla Kusnomdo, ST ­ 171,36 
2. Drs. H. Muhammad Zukri, MM ­ 160,02 
3. Harmen, MT ­ 159,62 

Kepala Dinas Kesahatan: 

1. H. Hamsal Rabit, SKM, MM ­ 167,36 
2. Drs. H. Noviar Zen, APT, MM ­ 167,07 
3. Raflizar, SKM, M.Kes ­ 163,74 

Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD): 

1. Drs. Sahril Hayadi, M.Si ­ 171,23 
2. Evron Edison, SE, MH ­ 161,46 
3. Drs. Rapuan ­ 153,06 

Kepala Badan Pelaksana Penyuluhan, Pertanian, Perikanan, dan Kehutanan (BP4K): 

1. Radium Halis, S.Pi, M.Si ­ 171,89 
2. Rafnir Tan, SP, ME ­ 164,42 
3. Ir. Raswan Putra, M.Si ­ 161,77.
Share:

Hasil Akhir Lelang Jabatan, Adik Kandung Bupati Kerinci Peringkat Satu untuk Posisi Kepala bp4k


KERINCI ­ Panitia seleksi jabatan tinggi pratama di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kerinci secara resmi telah mengumumkan hasil seleksi terbuka jabatan tinggi pratama di lingkungan (Pemkab) Kerinci.

Pengumuman dengan nomor: 821/009/Pansel­JPT/2016 itu dikeluarkan pada Rabu 4 Mei 2016 di situs resmi Pemkab Kerinci, kerincikab.go.id. Nama yang diumumkan yakni peringkat 3 besar setiap jabatan yang dilelang dilengkapi dengan jumlah perolehan score.

Di posisi Sekda, Drs. H. Afrizal HS. MM mendapat score tertinggi yakni 151,66, Kemudian peringkat 1 untuk Asisten Perekonomian dan Pembangunan Drs. Hasferi Akmal 162,95, Kepala Dinas Pendidikan Drs. Amri Swarta, MM keluar sebagai peringkat 1 dengan score 167,95. Selanjutnya untuk Kepala Dinas Perternakan dan Perikanan, Efrawadi, SP, M.Si dengan score 170,46.

Selanjutnya, dari daftar hasil akhir itu, ada 3 jabatan yang peringkat score tertingginya diraih oleh pejabat lama, yakni Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU), Febrilla Kusnomdo, ST dengan score 171,36,

Kepala Dinas Kesahatan, H. Hamsal Rabit, SKM, MM score total 167,36, dan, Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD), Drs. Sahril Hayadi, M.Si dengan nilai 171,23.

Terakhir, untuk posisi Kepala Badan Pelaksana Penyuluhan, Pertanian, Perikanan, dan Kehutanan (BP4K), nama adik kandung Bupati Kerinci, Adirozal, keluar sebagai peringkat satu dengan nilai 171,89, atas nama Radium Halis, S.Pi, M.Si.

Kepala BKD Kerinci Syahril Hayadi kepada wartawan mengatakan, selanjutnya hasil seleksi ini akan disampaikan kepada Komisi Aparatur Sipil Negara untuk mendapatkan rekomendasi. Setelahnya, baru akan dilaporkan kepada Bupati Kerinci.

Share:

Seorang Pemuda Ditemukan Tewas Tergantung di Ruang Tamu


JAMBI – Warga Jalan Jahe, RT 03 Desa Bukit Subur, Kecamatan Tabir Timur, digegerkan dengan penemuan seorang pemuda yang tewas tergantung di ruang tamu rumahnya. Penemuan ini Kamis (5/5) sekitar pukul 17.30 WIB.

Kabid Humas Polda Jambi, AKBP Kuswahyudi Tresnadi, mengatakan, korban adalah Joko Purnomo (21) yang kesehariannya merupakan petani.

“Korban ditemukan saksi Agam pulang ke rumah dari memancing. Tiba-tiba melihat korban sudah tergantung di atas kayu kaso ruang tamu rumah korban,” ujar AKBP Kuswahyudi Tresnadi.

Melihat hal itu, Agam teriak dan pada saat itu tetangga korban, yaki Mahmud datang dan membantu menurunkan korban. Hasil pemeriksaan di lokasi kejadian, tempat korban gantung diri 4 meter dengan menggunakan seutas tali. Tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan.

Share:

Diduga Disambar Petir, Rumah Rustam Dilalap Si Jago Merah


JAMBI – Peristiwa kebakaran terjadi di Desa Muara Kilis, Kecamatan Tengah Ilir, Kamis (5/5) sekitar pukul 14.00 WIB. Kebakaran rumah milik Rustam yang lokasinya di tengah kebun ini diduga akibat disambar petir.

Kabid Humas Polda Jambi, AKBP Kuswahyudi Tresnadi, mengatakan, dari keterangan saksi-saksi, diduga rumah terbakar akibat disambar petir.

“Untuk korban jiwa tidak ada. Tapi barang berharga dan dokumen penting seperti ijazah dan KK milik korban hangus terbakar,” ujar AKBP Kuswahyudi Tresnadi, Jumat (6/5).

Kata Dia, saat kejadian saksi Yanto dan Mamad sedang berada di rumahnya. Pada saat itu cuaca gerimis. Tidak lama kemudian, kedua saksi mendengar suara petir yang sagat keras. Tiba-tiba, Mamad melihat asap keluar dari atap rumah Rustam.

Saat menuju ke lokasi yang jaraknya tidak jauh, api semakin membesar. Barang-barang dan surat-surat yang di dalam rumah tidak bisa diselamatkan. Saat terjadinya kebakaran, Rustam beserta istri dan anaknya tidak ada di rumah sedang bekerja di kebun.

“Semua barang-barang korban habis terbakar,” tandasnya.

Share:

Labels

Blog Archive

Berita Pilihan

BANGGA Kerinci Ditetapkan Sebagai top Branding Pariwisata Provinsi Jambi

Kabupaten Kerinci akhirnya ditetapkan sebagai branding pariwisata Provinsi Jambi oleh Menteri Pariwisata Republik Indonesia. Penetapan ...