Tahun Ini, Pemkab Kerinci Terapkan Absen Elektronik


Di 2016 ini, Pemerintah Kabupaten Kerinci akan menerapkan absen elektronik bagi Pegawai Negeri Sipil (PNS). Sekda Kerinci, Zulfahmi mengatakan, penggunaan absen elektronik ini untuk meningkatkan kedisiplinan PNS. Menurutnya, absen manual yang diterapkan selama ini tidak optimal dalam memantau kehadiran para PNS yang berdinas saat jam kantor.

"Saya sudah sampaikan kepada semua SKPD untuk melihat kendalanya, apa kesalahan dioperator? Kami minta Februari 2016 absen elektronik ini sudah bisa berjalan," ujarnya.

Zulfahmi menyebut absen elektronik ini tidak wajib kepada kepada honorer, hanya diwajibkan bagi PNS. ‘’Honorer tidak dipaksakan pakai absen elektronik. Kalau diwajibkan pakai absen elektronik, nanti mereka tuntut pula gaji. Kecuali pegawai kontrak itu mungkin bisa," jelasnya.
Sementara Wakil Bupati Kerinci Zainal Abidin mengatakan, selama ini penggunaan absen manual tidak efektif. PNS yang tidak hadir bisa meminta bantuan rekan sekantornya untuk mengisi absen. "Kalau absen elektronik ini, mau tidak mau harus hadir," tandasnya. (*/jambiupdate.co)
Share:

Labels

Blog Archive

Berita Pilihan

BANGGA Kerinci Ditetapkan Sebagai top Branding Pariwisata Provinsi Jambi

Kabupaten Kerinci akhirnya ditetapkan sebagai branding pariwisata Provinsi Jambi oleh Menteri Pariwisata Republik Indonesia. Penetapan ...