Tiga Titik Longsor, Akses Dua Desa di Gunung Tujuh Terhambat



Hujan deras yang mengguyur Kerinci tadi malam (19/1) menyebabkan longsor di dua desa Kecamatan Gunung Tujuh.

Terdapat tiga titik longsor yang menutupi badan jalan. Dua diantaranya berada di ruas jalan Desa Pesisir Bukit, sementara satu lainnya di Desa Sungai Jernih.

Informasi ini diperoleh petisinews.com dari Anggota DPRD Kabupaten Kerinci Hj. Mor Anita, SE. Politisi PPP ini langsung turun ke lapangan untuk melihat langsung kondisi badan jalan yang sudah tertimbun tanah dan pohon-pohon yang ambruk dari bukit yang longsor.

"Saat ini perbaikannya sudah dikerjakan oleh PU. Bahkan Kadis PU juga sudah turun langsung," katanya.

Meski sudah dikerahkan personil dari PU, namun diperkirakan perbaikan badan jalan tidak bisa tuntas hari ini. Sebab terdapat satu titik longsor yang cukup parah.

"Akses masih belum lancar. Tidak bisa selesai hari ini karena ada satu titik yang parah," kata Mor Anita.

(petisi news) 
Share:

Labels

Blog Archive

Berita Pilihan

BANGGA Kerinci Ditetapkan Sebagai top Branding Pariwisata Provinsi Jambi

Kabupaten Kerinci akhirnya ditetapkan sebagai branding pariwisata Provinsi Jambi oleh Menteri Pariwisata Republik Indonesia. Penetapan ...