MAN Sebukar Kembali Tunjukkan Kepeduliannya Terhadap Bencana


KERINCI - Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Sebukar, Kabupaten Kerinci, kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap bencana yang menimpa warga Kabupaten Kerinci.

Setelah sebelumnya, pada kebakaran beberapa waktu yang lalu di Kelurahan Lempur Tengah, MAN Sebukar juga datang ke lokasi secara langsung dan menyalurkan bantuan untuk korban.

Kali ini, Sabtu (16/04), MAN tertua di Kabupaten Kerinci ini kembali memberikan bantuan untuk korban kebakaran di Desa Ambai Atas Kecamatan Sitinjau Laut.

Kepala MAN Sebukar, Drs. Syahruddin, M.Pd.I kepada Metrosakti.com menyebutkan bahwa keluarga besar MAN Sebukar turut berduka atas musibah yang diderita masyarakat di Desa Ambai Atas.

Dijelaskan Syahruddin, pada kebakaran kali ini, dari belasan rumah yang ludes termasuk dua rumah milik siswa MAN Sebukar.

"Rumah siswa MAN Sebukar atas nama Yati dan Desi, mereka kehilangan tempat tinggal dan pakaian, bahkan untuk Yati, motornya pun ikut terbakar," kata Syahruddin.

MAN Sebukar sepenuhnya memberikan bantuan untuk kedua siswanya yang menjadi korban.

"Kita menyalurkan bantuan hari ini untuk siswa kita yang menjadi terkena musibah," ujarnya didampingi sejumlah guru MAN Sebukar.

Tampak hadir di Ambai Atas, majelis guru dan pegawai MAN Sebukar, serta pengurus OSIM MAN Sebukar.

Klik Source
Share:

Labels

Blog Archive

Berita Pilihan

BANGGA Kerinci Ditetapkan Sebagai top Branding Pariwisata Provinsi Jambi

Kabupaten Kerinci akhirnya ditetapkan sebagai branding pariwisata Provinsi Jambi oleh Menteri Pariwisata Republik Indonesia. Penetapan ...